Minggu, 13 Desember 2020

Penerapan Literasi Digital dalam Kehidupan Sehari-hari

Hallo dulur-dulur!

Wah bertemu lagi dengan kita berdua, kali ini kita menggunakan bahasa indonesia ya agar dulur-dulur lebih paham dengan materi yang akan kita sampaikan!

Oh iya tidak lupa, bagaimana kabar dulur-dulur? Semoga selalu dalam keadaan sehat walafiat amiin

Pada kesempatan kali ini kita akan menjelaskan tentang penerapan literasi digital dalam kehidupan sehari-hari, terlebih dimasa pandemi saat ini segala hal yang kita lakukan selalu lekat dengan literasi digital. Apa saja sih sebenarnya?

Baik, sebelumnya akan kita jelaskan mengenai literasi digital. Literasi digital adalah pengetahuan dan kecakapan untuk menggunakan media digital, alat-alat komunikasi atau jaringan dalam menemukan, mengevaluasi, menggunakan, membuat informasi dan memanfaatkannya secara sehat, bijak, cerdas, cermat tepat dan patuh hukum dalam rangka kehidupan sehari-hari. Jadi kesimpulannya yaitu ,ketika kita mengunakan media digital atau alat komunikasi apapun, itu merupakan pemanfaatan atau penerapan dalam  literasi digital.

Kegiatan literasi digital juga sangat penting dilakukan di era revolusi 4.0 sekarang, dimana kita dituntut untuk melek teknologi, sehingga kemudahan-kemudahan dari literasi digital dapat kita rasakan dengan baik.

Hal hal yang kita lakukan terkait literasi digital masa sekarang adalah:

1.Membeli  barang dan sebagainya lewat online shop, dengan hanya menunggu dari rumah barang akan datang dikemudian hari tergantung jarak dari tempat tujuan.



2.Membeli makan,kebutuhan sehari hari, obat bahkan memesan ojek dan mobil, hanya lewat genggaman ,segala kebutuhan akan datang di hari itu juga.



3.Mengikuti kelas online disaat pembatasan sosial saat ini, berbagai seminar dan webinar melalui tatap layar smartphone, tablet, laptop dan sebagainya sudah dapat berinteraksi  pada jarak jauh.





4.Membeli berbagai tiket untuk berpergian, seperti kereta api, kapal laut, pesawat dan sebagainya hanya melalui aplikasi.



5.Menonton berbagai film drama korena, thailand, jepang dan berbagai negara lain juga streaming langsung siaran tv yang  kini bisa melalui smartphone masing-masing.



6.Penunjang pembelajaran lain seperti dapat meminjam buku, mencari naskah kuna dari berbagai perpustakaan yang ada diberbagai tempat tanpa harus datang ke perpustakaan terkait.




7.Menggunakan aplikasi penerjemah bahasa sanskerta dan menulis berbagai macam aksara yang sudah lama pun masih bisa di akses lo. Keren bukan!







8.Membuat lagu dengan versi gamelan tanpa menyentuh alatnya secara langsung.





Masih banyak sekali kegiatan literasi digital yang dapat kita lakukan, ini hanyalah beberapa contoh yang berhubungan dengan kegiatan kita dalam menjalankan kegiatan literasi digital ya dulur-dulur.

Mungkin banyak hal yang sulit dipahami, namun dengan adanya teknologi segala sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin juga sangatlah mudah dilakukan. Dan dari sini dulur-dulur menjadi tahukan? penerapan literasi digital itu banyak sekali ya.

Nah, cukup sekian ya, penjelasan dari kita berdua, semoga dulur-dulur bisa dengan bijak memanfaatkan literasi digital yang ada dengan baik dan produktif tentunya.

Demikian yang dapat kita berdua sampaikan dalam materi kali ini kurang lebihnya mohon maaf, semoga dapat bertemu lagi dilain kesempatan ya.

Good by dada  semua😍 ... jangan kangen ya hehe.✌☺

 



2 komentar:

Peran Bahasa Jawa di Era Revolusi Industri 4.0

Hallo dulur-dulur! Bagaimana kabarnya? semoga selalu dalam keadaan sehat walafiat, amiin. Hai -hai bagaimana?, pasti penasaran kan kali ini ...